Aparat Gabungan Grebek Tempat Opolsan Miras Di Susukan

SUARA INDEPENDEN.COM, JAKARTA- Sebuah kontrakan di Rt 007/01, Susukan, Ciracas, Jakarta Timur, digrebek aparat gabungan polisi, TNI dan pihak kelurahan setempat, Minggu (7/5/2017) dini hari.

Saat dilakukan penggrebekan, anggota berhasil menyita puluhan barang bukti berupa minumanan keras (miras) jenis oplosan.

"Penggrebekkan itu berawal dari info masyarakat bahwasanya di kontrakan tersebut kerap dijadikan tempat membuat minuman jenis oplosan,'' ujar Binmas Polsek Ciracas Bripka Yatman di lokasi, Jakarta Timur, Minggu (7/5/2017) dini hari.

Yatman menambahkan, dalam hal itu, polisi belum berhasil menangkap pelaku lantaran pada saat dilakukan penangkapan tidak ada di tempat.

"Enggak ketangkap penghuni kontrakannya," ujaranya.

Meski demikian, Babinsa Koramil 03 Pasar Rebo, Ciracas, Pelda Zaenal Abidin menambahkan di rumah kontrakan milik Iyah itu ditemukan bb berupa belasan botol oplosan merek luar negeri dan puluhan botol kosong serta ember, gayung dan corong.

"Kami temukan sekitar 2 botol minuman luar yang sudah ada isinya dan sekitar 20 botol kosong, ember, gayung dan corong. Itu semua langsung di bawa ke Polsek Ciracas guna dilakukan pengembangan,'' ucapnya.

Zaenal menambahkan, minuman-minuman tersebut diduga telah dioplos dan nantinya akan diperjual belikan.

"Kan kalo merek luar negeri mahal. Makanya dia beli botol apa gimana gitu terus dia oplos dan dijual biar dapet untung banyak," ungkapnya.



Senin, 8 Mei 2017
Jurnalis: Asso
Editor: Budi