SUARA INDEPENDEN.COM, JAKARTA- Sekretaris Dewan Pembina Partai Demokrat, Ajeng Ratna Suminar hadir dalam deklarasi Gerakan Relawan Agus-Sylvi (Gerasi) untuk pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) - Djarot Saiful Hidayat.
Ajeng mengatakan, Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono sudah membebaskan kadernya untuk menentukan pilihan dalam putaran dua Pilkada DKI Jakarta.
"Lho kami sudah dibebaskan (Pak SBY) kok untuk memilih, sudah, sudah dibebaskan," kata Ajeng kepada wartawan di Jalan Talang, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (13/3/2017).
Ajeng hadir bersama anggota DPP Partai Demokrat Surya Kusumanegara dan Carel Ticualu dan beberapa kader Demokrat ke acara tersebut.
Setelah gagal putaran pertama, suara partai pengusung Agus-Sylvi diperebutkan.
Dari empat partai pengusung, PAN, Demokrat, PPP dan PKB, hanya PAN yang sudah menentukan arah politiknya, yakni mendukung paslon nomor tiga.
Senin, 13 Maret 2017
Jurnalis: M.Z saddam
Editor: Asso