Prabowo Tenggelam, Fadli Zon: Bangkit pada Waktunya



SUARA INDEPENDEN. COM,  JAKARTA- Elektabilitas Ketum Gerindra Prabowo Subianto semakin tergerus menuju Pilpres 2019. Namun Gerindra masih menyimpan keyakinan Prabowo akan kembali bangkit menjelang pilpres.

"Elektabilitas Pak Prabowo akan naik kencang pada waktunya. Sekarang saja belum apa-apa masih tinggi. Pak Prabowo sampai sekarang belum bergerak, belum keliling, belum kampanye, itu saja masih tinggi," kata Waketum Gerindra Fadli Zon kepada wartawan, Selasa (3/10/2017).

Dari survei yang dirilis Media Survei Nasional (Median), elektabilitas Prabowo saat ini hanya 23,2%. Posisinya jauh di bawah Joko Widodo, yang saat ini berada di posisi 36,2%. Bagi Gerindra, posisi Jokowi justru belum aman sebagai petahana.

"Justru incumbent Pak Jokowi relatif rendah," kata Fadli Zon.

Bermodal kepercayaan itu, Gerindra yakin Prabowo masih kuat maju dalam Pilpres 2019. "Insyaallah pada waktunya akan semakin besar dukungan masyarakat. Akan maju capres Pak Prabowo," pungkasnya.

Survei Median menunjukkan elektabilitas dua capres yang berlaga di Pilpres 2014 itu dalam posisi turun. Median menyimpulkan bisa jadi lahir tokoh alternatif dalam Pilpres 2019, dengan memanfaatkan rendahnya elektabilitas keduanya. 

Berikut ini hasil elektabilitas capres versi survei Median:

1. Jokowi 36,2%
2. Prabowo 23,2%
3. SBY 8,4%
4. Anies Baswedan 4,4%
5. Gatot Nurmantyo 2,8%
6. JK 2,6%
7. Hary Tanoesoedibjo 1,5%
8. Aburizal Bakrie (Ical) 1,3%
9. Ridwan Kamil 1,2%10. Tri Rismaharini 1,0%

Tokoh lainnya 4,1%
Tidak tahu/tidak jawab 13,3%

Survei ini digelar pada 14-22 September 2017 dengan sampel 1.000 responden di seluruh provinsi di Indonesia. Metode survei menggunakan multistage random samplingdengandengan margin of error +/- 3,1% dan tingkat kepercayaan 95%. Quality control dilakukan terhadap 20% sampel yang ada.



Selasa, 03 Oktober 2017
Jurnalis: Budi
Editor: Arman Asso